Sedekan dan Mengajar (SENJA)

SENJA (Sedekah dan Mengajar) merupakan kegiatan yang diselenggarakan oleh Departemen Pengabdian Masyarakat (PengMas) HMF FKIK UNRAM. Tujuan utama kegiatan ini adalah memberikan bantuan kepada masyarakat yang membutuhkan serta memberikan pengetahuan tentang kesehatan. Kegiatan ini bertemakan “Sharing Knowledge, Spreading Hope”. Mengajar pada kegiatan ini dimaksudkan dengan memberikan penyuluhan terkait Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS). Topik yang kami angkat disini adalah mengenai kesehatan gigi dan mulut serta dengan demonstrasi cara sikat gigi yang benar. Selain mengajar, pada SENJA ini juga dilakukan sedekah. Sedekah pada kegiatan ini berupa barang-barang hasil dari bank donasi yang merupakan sumbangan seikhlasnya dari mahasiswa baru Program Studi Farmasi FKIK UNRAM 2023 pada kegiatan PPLF 2023. Selain itu, sumber donasi juga berasal dari hasil POTIO (Pharmacy Open Donation) yang dibuka sebelum kegiatan ini berlangsung.

Kegiatan SENJA ini telah dilaksanakan pada 25 November 2023 di SDN 4 Mekar Sari, Kecamatan Gunung Sari, Lombok Barat. Peserta dalam kegiatan ini berjumlah 50 orang yang berasal dari kelas 1 sampai kelas 6. Rangkaian acara dalam kegiatan ini dimulai dari pembukaan, sambutan-sambutan, doa, pemaparan materi mengenai kesehatan gigi dan mulut, demonstrasi sikat gigi, doorprize, pembagian bingkisan, penyerahan donasi serta penutup. Selain itu, ditengah-tengah acara dilakukan acara bernyanyi dan memberikan kesan-pesan oleh siswa-siswi SDN 4 Mekar Sari kepada gurunya karena pada hari tersebut bertepatan dengan Hari Guru. Terdapat tambahan kegiatan juga yaitu pemeriksaan kesehatan (General Check Up) untuk guru-guru SD tersebut. Setelah penutupan, peserta, guru-guru serta panitia melakukan foto bersama untuk mengabadikan moment kebersamaan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

X