Rektor Lantik Dekan FK, Direktur Pascasarjana dan Ketua LPMPP

Mataram, Universitas Mataram – Rektor Universitas Mataram (Unram) Prof. Dr. Lalu Husni, SH., M.Hum melantik Dekan Fakultas Kedokteran (FK), Direktur dan Wakil Direktur Pascasarjana serta Ketua dan Sekretaris Lembaga Penjaminan Mutu dan Pengambangan Pendidikan (LPMPP) di ruang sidang senat, Jum’at sore (8/11).

Hadir dalam acara pelantikan tersebut para pejabat di lingkungan Unram antara lain Ketua dan Sekretaris Senat, Wakil Rektor, Dekan, Ketua LPPM, , Kepala Biro dan jajarannya.

dr. Hamsu Kadriyan, Sp.THT.,M.Kes dilantik kembali sebagai Dekan Fakultas Kedokteran untuk masa jabatan 2019-2023. Sedangkan Direktur Pascasarjana di jabat oleh Prof. Ir. M. Sarjan, M.Ag.Cp., Ph.D. Selain itu di lantik juga Waki Direktur Bidang Kemahasiswaan Pascasarjana Prof. Ir. Bambang Hari Kusumo, M.Agr.Sc., Ph.D. dan Wakil Direktur bidang Umum dan Keuangan Dr. Handry Sudiartha Athar, SE., MM..

Sementara itu, Dr. Ir. Lestari Ujianto, M.Sc dilantik sebagai Ketua LPMPP yang baru menggantikan Ir. Herman Suheri, M.Sc., Ph.D. dan Dr. Nasmi Herlina Sari, ST., MT. dilantik sebagai Sekretaris LPMPP.

Prof. Husni berharap dengan pelantikan ini, dapat mendorong peningkatan di masing-masing unit.

“Akreditasi A yang diterima oleh Fakultas Kedokteran harus kita tingkatkan menjadi akreditasi tingkat asia. Selain itu, Program Studi Farmasi harus segera kita reakreditasi untuk mendukung kemajuan lembaga dan kebutuhan mahasiswa, kita juga perlu membuka program profesi agar lulusan kita tidak perlu mencari keluar apabila ingin melanjutkan studinya,” pesan Prof. Husni kepada Dekan FK.

Lebih jauh Prof. Husni menegaskan agar pascasarjana dapat memberi kontribusi dalam peningkatan jumlah jurnal berputasi. “Program studi yang telah dirintis sebelumnya agar segera diselesaikan seperti prodi lingkungan, prodi kebencanaan dan prodi-prodi yang sifatnya lintas fakultas,”harapnya.

Selain itu, Prof. Husni juga bepesan agar LPMPP dapat menjadi lokomotif untuk menjadikan mutu sebagai standar utama di Unram, sehingga dosen dan mahasiswa benar-benar memiliki standar mutu sesuai dengan tuntutan yang ada.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

X